Dalam “Suara Orang Muda: Demokrasi Hari Ini”, 10 fotografer muda menampilkan interpretasi demokrasi dalam perspektif mereka sebagai Generasi Z melalui karya foto dan audiovisual.

Mereka berproses bersama selama satu bulan dalam lokakarya yang dihelat PannaFoto Institute pada Juli–Agustus 2023, mengasah pengetahuan fotografi, audio visual, serta tulisan. Selain itu, mereka juga berdiskusi dengan Luthfi Ashari dan teman-teman dari Pamflet Generasi untuk mempertajam cerita.

Lewat sembilan foto cerita dan satu video dokumenter dalam “Suara Orang Muda: Demokrasi Hari Ini”, para fotografer muda berusaha menghadirkan kembali apa yang mereka rasakan, kenyataan-kenyataan di lapangan, apa yang penting untuk mereka, dan bagaimana mereka menerjemahkan kapasitas negara dalam memenuhi hak orang muda sebagai warga negara.